Laman

Kamis, 28 Juni 2012

TUGAS BAHASA INDONESIA BUAT PROPOSAL




 
BAB I
PENDAHULUAN

1.1.     Latar Belakang Masalah
Perubahan teknologi sekarang ini berkembang begitu pesat, sehingga dibutuhkan pemikiran-pemikiran yang inovatif dengan menggunakan peralatan yang ada untuk sebuah aplikasi tertentu yang bermanfaat bagi kehidupan masyarakat. Begitu pula dengan bidang elektronika, perkembangan teknologi khususnya pada Mikroprosessor dengan cara automatisasi dalam segala hal yang dapat meringankan pekerjaan manusia dan menjadikan segalanya serba instan, praktis dan ekonomis.
Di jaman era globalisasi ini, banyak sekali kebutuhan manusia di bidang peralatan elektronika. Salah satu contohnya yaitu untuk kebersihan lingkungan. Disinilah  penulis mendapatkan ide untuk merancang sebuah alat yakni “Tempat Sampah Otomatis Berbasis Mikrokontroller ATMega8535”, dimana bagian penutup dari alat ini dapat membuka dan menutup secara otomatis. Selain itu, alat ini juga dapat mendeteksi ketika tempat sampah tersebut sudah penuh.
Alat ini di buat dengan memasang sensor PIR pada bagian penutupnya, yang berfungsi sebagai media inputan, dimana sensor PIR ini dapat mendeteksi adanya gerak di sekitarnya, sehingga penutup alat tersebut dapat terbuka dan tertutup secara otomatis, tanpa harus menyentuh tempat sampah tersebut, sehingga tidak perlu khawatir kuman yang ada pada tempat sampah berpindah ke tangan kita. Di bagian dalam alat ini juga terdapat inframerah dan fototransistor, yang dapat mendeteksi penuhnya tempat sampah tersebut. Jika inframerah dan fototransistor terhalang oleh sampah yang telah penuh di dalamnya, maka buzzer akan berbunyi, dan pada LCD akan di tampilkan kata, “TEMPAT SAMPAH PENUH”. Dengan demikian, tempat sampah ini, tidak bsa diisi sampah lagi, sampai sampah-sampah yang ada di dalamnya di keluarkan.




1.2.     Batasan Masalah
Pada kondisi awal yaitu tutup tempat sampah dalam keadaan tertutup. Inputan berupa gerakan tubuh manusia yang akan di deteksi oleh sensor PIR. Apabila ada gerakan tubuh manusia maka secara otomatis tutup akan membuka yang nantinya akan di olah oleh mikrokontroler ATMega8535. Mikrokontroler ATMega8535 ini berfungsi sebagai pengendali alat tutup tempat sampah otomatis. Pada mikrokontroler ATMega8535 ini telah tersimpan instruksi-instruksi sebagai pedoman bagi tutup dari alat tempat sampah otomatis untuk melakukan keputusan. Sedangkan output pada alat ini adalah gerakan motor DC yang berfungsi membuka dan menutup tutup tempat sampah yang bekerja berdasarkan kondisi yang diperoleh dari sensor PIR. LCD dan buzeer disini berfungsi sebagai penanda peringatan yang di peroleh dari sensor Inframerah dan Fototransistor apabila terhalang pada saat sampah sudah penuh. Secara otomatis motor dua akan  membuka pintu bawah dan sampah-sampah tersebut keluar dengan sendirinya, sehingga sensor inframerah dan fototransistor menjadi tidak terhalang oleh sampah lagi, maka buzzer akan mati, dan LCD akan menampilkan kata “ SILAHKAN BUANG SAMPAH” atau dengan kata lain, tempat sampah tersebut sudah bisa di gunakan kembali.

1.3.     Tujuan Penulisan
Secara umum, tujuan dari Penulisan Ilmiah ini yaitu, agar penulis dapat memahami bagaimana suatu perangkat elektronika dapat bekerja dengan baik sesuai dengan fungsinya. Selain itu juga bertujuan untuk menambah wawasan penulis di bidang elektronika.
Penulisan Ilmiah ini juga bertujuan untuk meneliti, apakah alat yang telah di buat oleh penulis ini, sudah bekerja sesuai dengan yang di harapkan, sehingga layak di terapkan di lingkungan masyarakat.

1.4.     Metode Penulisan
Metode yang digunakan penulis pada penulisan ini yaitu :
a.      Observasi
Penulis mengamati, meneliti, mengumpulkan dan menganalisa secara langsung segala sesuatu yang berhubungan dengan penelitian.

b.      Wawancara
Mencari sumber dengan bertanya kepada narasumber yang lebih berpengalaman di bidang elektronika dan pemograman.

c.      Pengumpulan Data
Penulis memperoleh data-data dan informasi baik dari situs internet maupun buku-buku elektronika dan pemograman yang berhubungan dengan alat tersebut, selanjutnya data-data dan informasi yang telah di peroleh tadi, di kumpulkan untuk di jadikan referensi dalam Penulisan Ilmiah ini.

1.5.     Sistematika Penulisan
Sistematika penulisan dalam Penulisan Ilmiah ini terdiri dari 4 (lima) bab yaitu :

BAB I         PENDAHULUAN
Pada bab ini penulis menguraikan tentang latar belakng masalah, batasan masalah, tujuan penulisan, metodologi penelitian dan sistematika penulisan.
BAB II        LANDASAN TEORI
Bab ini menjelaskan tentang semua yang berhubungan dengan alat yang di rancang penulis.
BAB III       PERANCANGAN ALAT
Dalam bab perancangan alat ini, penulis menganalisa rangkaian baik secara diagram blok rangkaian maupun secara diagram rangkaian seutuhnya, komponen-komponen yang digunakan, tabel pengujian alat, serta aplikasi yang digunakan untuk menunjang alat yang di buat sehingga dalam penggunaannya akan semakin jelas dan mudah dimengerti.
BAB IV      PENUTUP
Bab ini berisi kesimpulan dari penjelasan alat yang di buat penulis, dan saran dari penulis tentang Penuliusan Ilmiah ini.